Friday, 12th of February 2010
Sekarang Effan punya peraturan baru untuk karpet yang ada di kamar. Karpet yang sering jadi track untuk main mobil-mobilan bagi Effan ini, akhirnya memang menjadi salah satu benda kesayangannya. Jadi ga heran dia menerapkan aturan baru itu.
Apa aturan baru itu? Tidak boleh meletakkan benda apapun di atas karpet Effan. Apapun!! Jadi karpet benar-benar harus bersih dari berbagai macam benda. Biasanya Bunda kalo pulang kantor suka meletakkan tas di atas karpet Effan. Tapi sekarang udah ga boleh lagi. Daripada tas Bunda diseret-seret Effan dan ditaro sembarangan di atas lantai, jadi Bunda memilih untuk disiplin menaruh di tempat lain.
Tapi sepertinya Ayah masih belum tau aturan baru ini. Tadi malam sepulang kerja Ayah meletakkan tasnya yang berat itu di pinggir karpet. Dan waktu terbangun tengah malam karna mau ke toilet, bisa-bisanya dan sempat-sempatnya Effan menyingkirkan tas itu dari karpet ke lantai. Padahal bagian tas yang menutupi karpet cuma sedikit dan padahal lagi, lampu kamar remang-remang. Hoho.... emang Effan punya karakter plus, yaitu detail, jadi hal kecil seperti itu bisa menarik perhatiannya. Bunda jadi tergeli-geli sendiri pas ngeliatnya. Ah... ada-ada aja ni peraturannya Effan ;)
Friday, February 12, 2010
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment